Membuat form login menggunakan Delphi 7

No Comments
salam sejahtera untuk anda semua yang selalu senantiasa semangat dalamm mencari ilmu . tak lupa juga saya panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang selalu memberikan rahmatnya kepada kita semua khususnya nikmat sehat, sehingga pada kesempatan kali ini saya bisa dan akan berbagi seputar ilmu pengetahuan di bidang pengetahuan khususnya di pemrograman menggunakan Delphi 7.

Seperti yang kita ketahui banyak sekali bahasa pemrograman yang mungkin para pengunjung sudah hafal bahkan mungkin sudah mahir menggunakaannya.Diantara bahasa pemrograman tersebut yaitu seperti C,C++,C#, Java,Pearl,Delphi dan masih banyak lagi bahasa pemrograman .
Dalam Kehidupan ini sekarang hampir sering kita jumpai perusahaan atau instansi instansi di luar sana yang sudah menerapkan sistem perusahaan menggunakan komputer atau bisa dikatakan sistem terkomputerisasi.Bahkan ada pula perusahaan kelas kecil juga sudah memakai komputer sebagai alat untuk melakukan atau  mengatur sebuah  sistem kerja atau bahkan melakukan pekerjaan itu sendiri.

Pokok pembahasan kali ini ialah tentang bagaimana cara membuat sebuah form login menggunakan delphi 7 .Tujuannya ialah agar sebuah aplikasi yang kita gunakan bisa di proteksi dengan username dan password yang kita buat supaya terhindar dari tangan tangan yang tidak bertanggung jawab.langsung saja kita mulai membuat project ini.

Yang pertama terlebih dahulu Buka software Delphi 7,di sini saya menggunakan Borland Delphi 7.
setelah tampilan delphi sudah terbuka kemudian lihat menu sebelah kiri atas .

Klik File - kemudian pilih New project - kemudian pilih Aplication.
Lihat gambar berikut:


setekah sudah selesai kemudian kita tambahkan komponen komponen yang akan kita gunakan.
berikut komponen yang perlu ditambahkan:
-  Tambahkan 2 komponen  label
-  Tambahkan 2 komponen  Edit/TEDIT
-  Tambahkan 2 komponen  Button
Dan jangan lupa tambahkan 1 form baru lagi sebagai halaman menu utama.Lihat gambar dibawah ini :

jangan lupa ubah properti text atau di Caption label dan juga di komponen Button sesuai yang kita inginkan.Selanjutnya kita buat atau kita tambahkan form kedua dalam project ini,
Klik File - New - Form.Lihat gambar dibawah :


Tahap selanjutnya kita mulai tahap yang paling menguji adrenalin kita karena ini merupakan proses berhasil atau tidaknya sebuah project .Mulai saja kita mengCoding atau menyisipkan sourcecodenya.

" Klik 2x button simpan dan sisipkan Script berikut :

"procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject);
begin
if (Edit1.Text='laksa') and (Edit2.Text='bungsu') then
begin
MessageBox(0,'Log In Sukses','information',MB_OK+MB_ICONINFORMATION);
Form1.Hide;  //berfungsi ubntuk menyembunyikan form 1
Form2.Show;  // berfungsi ubntuk menampilkan form 2
end
else
MessageBox(0,'Log In Gagal','error',MB_OK+MB_ICONERROR);

end;

end."

berikut gambarnya :

selanjutkan klick "Run" untuk menjalankan project ini jika berhasil masukan username dan password yang telah di setting sebelumnya kemudian klik login dan jika sukses maka akan terbuka form ke dua yang telah di atur sebelumnya 
Lihat gambar di bawah :






Demikian kiranya project form login menggunakan delphi 7.disini kita sama sama belajar juka ada masukan atau kritik silahkan komen atau dengan mengirim inbok via gmail di laksa.bungsu@gmail.com.
semoga artikel kali ini bisa membantu para agan agan yang sedang belajar pemrograman menggunakan delphi 7 .Tunggu artikel selanjutnya .

Terimakasih..


Dear readers, after reading the Content please ask for advice and to provide constructive feedback Please Write Relevant Comment with Polite Language.Your comments inspired me to continue blogging. Your opinion much more valuable to me. Thank you.